Wisata Kuliner Semarang


Wisata Kuliner Semarang- Semarang Ibukota Jawa Tengah Ini mempunyai destinasi wisata yang sudah terkenal, Klenteng Sam Poo Kong, Lawang Sewu, dan terakhir Ondo Langit. Semarang juga terkenal akan  surganya kuliner. Banyak makanan khas Semarang yang sungguh menggugah selera. Salah satunya adalah lumpia. Ya, siapa yang tak kenal lunpia atau lumpia? Makanan asli Semarang ini konon sudah ada sejak jaman dahulu dan resepnya sudah diwariskan secara turun temurun sampai sekarang. berikut kuliner Kota Semarang lainnya:

BISTIK HAMBURG DAN POFERJEIS TOKO OEN
BISTIK HAMBURG DAN POFERJEIS TOKO OEN
Bistik 
Toko Oen dengan alamat Jalan Pemuda, No.52, Semarang dan jam buka setiap hari mulai pukul jam 8 pagi sampai 10 malam merupakan ikon kota ini dengan bangunan tua gaya kolonial Belanda dengan desain meja dan kayu tempo dulu. Toko Oen yang didirikan pada tahun 1936 merupakan cabang dari Yogyakarta dan terdapat juga cabang di Malang. Selain aneka kue dan roti yang dapat kita temukan di bagian depan pintu masuk, tempat makan ini menawarkan menu khas steak, Bistik Hamburg dan poferjeis. Selain itu juga terdapat menu khas Indonesia seperti nasi goreng dan sate ayam dengan hidangan dessert es krim.


BANDENG PRESTO
Resep Bandeng Presto
Bandeng Pesto
Selain lumpia, kuliner khas Semarang yang cukup terkenal adalah bandeng presto. Bandeng presto adalah ikan bandeng berduri lunak yang dimasak dengan menggunakan uap air betegangan tinggi. Bandeng presto yang paling terkenal dengan toko berlabel Bandeng Presto yang pertama muncul sejak tahun 1977 adalah Bandeng Juwana yang berada di Jalan Pandanaran. Harga dan rasanya pun bervariasi, sebut saja bandeng rasa teriyaki dibanderol dengan harga Rp 30.000 per ekor atau bandeng dalam sangkar yang terdiri dari 3-4 ekor ikan dijual dengan Rp 95.000 per kilogram.


WINGKO BABAT
Wingko Babat
Wingko Babat
Setelah lumpia dan bandeng presto, masih ada penganan lain yaitu wingko babat. Meski di Jalan Pandanaran banyak yang menjual namun semua penjual memakai label yang sama yakni wingko babat cap kereta api. Wingko Babat cap kereta api menawarkan berbagai rasa yang bervariasi, seperti wingko babat rasa durian, rasa pisang, bahkan rasa coklat. Harga bervariasi tergantung  rasa besarnya ukuran

KUE LEKER PAK PAIMO
Kue Leker khas Semarang
Kue Leker khas Semarang
Kue Leker Pak Paimo dengan alamat jalan Karanganyar, Kedungmundu Semarang, di depan SMA Kolese Loyola menawarkan aneka kue leker yang lezat dengan berbagai rasa seperti rasa coklat, pisang, keju, karamel, pisang coklat, tuna, mayonais, dan sosis mozzarella dengan harga yang cukup murah dari Rp1.000- Rp15.000 dengan jam buka 09.00-18.00 WIB.. Kebanyakan pelanggannya mengendarai mobil sehingga menjadikkannya camilan ini cukup bergengsi walaupun penyajiannya terlihat cukup sederhana

SOTO SELAN JALAN DEPOK
Soto Selan Jalan Depok Semarang
Soto Selan Jalan Depok Semarang
Warung Soto Selan berada di alamat Jalan Depok no. 36D Semarang dengan jam buka dari 6.30 pagi sampai jam 2 siang dengan harga yang sangat terjangkau dan murah. Jenis soto ini merupakan salah
satu yang paling populer di kota ini dengan kuah berwarna kuning kecoklatan, mirip seperti Soto Bokoran. Menu spesial lainnya adalah sate ayam, sate kerang dan telor pindan yang berwarna coklat dengan rasa yang sangat legit


Kuliner lain khas Semarang adalah Mie Kopyok, Sega Becak, Pecel Koyor dan Kuah Tahu Pong. Sedangkan jajanan lain selain lumpia dan wingko adalah Bakpia, Tahu Gimbal, Gandos, Timus dan lainnya. Terdapat banyak sekali warung tenda dan makanan di setiap pinggir jalan kota ini yang menawarkan variasi makanan dengan harga cukup murah seperti di sekitar Simpang Lima, Jalan Pahlawan, Semawis atau Pandanaran.